ANDRI SUWANDI

Selamat Datang di Blog Andri Suwandi. Bergerak, Tergerak, Menggerakkan. Tetap Belajar Walau Sudah Mengajar

Perpustakaan Digital

Berisi kumpulan buku-buku Digital.

Peringkat 1 Latsar CPNS Tahun 2021

Latsar CPNS Golongan III Angkatan LXX Kalimatan Barat 2021.

Game Aku Bisa Perkalian

Berbasis Android.

Senin, 06 Mei 2024

Lokakarya 1 Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 10

 LOKAKARYA  1

PROGRAM PENDIDIKAN GURU PENGGERAK ANGKATAN 10

KOTA SINGKAWANG

Dokumentasi Lokakarya 1
(4 Mei 2024)

A.   LATAR BELAKANG

Guru Penggerak merupakan program pendidikan dari pemerintah untuk meningkatkan kompetensi guru, selain itu hadirnya guru penggerak diharapkan mampu menggerakkan komunitas belajar. Prinsip program adalah mendorong upaya peningkatan kualitas pendidikan di sekolah maupun di luar sekolah menggunakan pendekatan andragogi dan blended learning. Dengan menggunakan dua metode yang tadi dijelaskan, nantinya guru yang terdaftar di dalam program ini mereka juga harus mengikuti proses pembelajaran.

            Guru sebagai pendidik profesional memiliki peranan yang sangat penting dalam meningkatkan mutu pembelajaran yang bermuara pada peningkatan mutu lulusan. Efektifitas penyelenggaraan pendidikan sangat terkait erat dengan keberhasilan guru dalam melakukan pendampingan terhadap peserta didik. Program Pendidikan Guru Penggerak (PPGP) merupakan salah satu langkah strategis Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) melalui Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) dalam upaya menggerakkan ekosistem pendidikan serta stimulator dan mediator berbagai praktik baik yang dilakukan guru.

            Model pembelajaran yang tertuang adalah menggunakan metode pelatihan dalam jaringan atau belajar daring, lokakarya, dan pendampingan individu.

Pendampingan melalui lokakarya ini bertujuan untuk:

a.      meningkatkan keterampilan CGP untuk menjalankan perannya;

b.      menjejaringkan CGP di tingkat kabupaten/kota;

c.       menjadi ruang diskusi dan pemecahan masalah yang dihadapi oleh CGP; dan

d.      meningkatkan keterlibatan pemangku kepentingan di tingkat sekolah dan kabupaten/kota.

             Laporan pelaksanaan pendampingan lokakarya 1 pendidikan guru penggerak dilaksanakan dengan baik dan terarah, maka perlu dilakukan fungsi kontrol sebagai bahan laporan yang akan digunakan oleh BBGP/BGP sebagai bentuk pertanggung jawaban aktivitas lokakarya 1.

            Laporan ini adalah pelaporan pelaksanaan kegiatan Lokakarya 1 yang merupakan lokakarya kedua bagi setiap Calon Guru Penggerak. Diharapkan dengan adanya pelaporan ini, kami dapat menggunakannya sebagai alat evaluasi dan bahan pengembangan sehingga pendampingan Pengajar Praktik pada saat lokakarya akan semakin meningkat. Selain itu, melalui laporan ini dapat dijabarkan kejadian yang dihadapi pada saat lokakarya dan jika ini bagian dari masalah akan dapat diantisipasi di lokakarya berikutnya. 

B.   TUJUAN

Tujuan kegiatan pendampingan lokakarya 1 adalah sebagai berikut:

1.             Peserta dapat merefleksikan peran, nilai, serta kompetensi guru penggerak sebagai pemimpin pembelajaran.

2.             Peserta dapat memahami pengertian dan arti penting komunitas praktisi.

3.             Peserta dapat memetakan komunitas praktisi di daerahnya.

4.             Peserta dapat merefleksikan peran guru penggerak di dalam komunitas praktisi.

5.             Peserta dapat memahami optimalisasi dampak komunitas di satuan pendidikan.

C.    INDIKATOR KEBERHASILAN

Indikator keberhasilan dari kegiatan pendampingan lokakarya pertama adalah sebagai berikut:

1.      Calon Guru Penggerak dapat menjelaskan peran, nilai, serta kompetensi guru penggerak sebagai pemimpin pembelajaran.

2.      Calon Guru Penggerak dapat menjelaskan pengertian dan arti penting komunitas praktisi.

3.      Calon Guru Penggerak dapat membuat pemetaan komunitas praktisi di daerahnya.

4.      Calon Guru Penggerak dapat mendeskripsikan peran guru penggerak di dalam komunitas praktisi.

5.      Calon Guru Penggerak dapat menjelaskan 3 Ide Besar untuk optimalisasi dampak komunitas praktisi di satuan pendidikan.

D.   SASARAN

Sasaran pelaksanaan pendampingan lokakarya 1 adalah 27 CGP.  Dibagi dalam 2 kelas yaitu kelas Singkawang A terdiri dari 16 calon guru penggerak dengan 3 Pengajar Praktik dan kelas Singkawang B terdiri dari 11 calon guru penggerak dengan 2 Pengajar Praktik.

E.    PELAKSANAAN

Pelaksanan pendampingan lokakarya 1  diselenggarakan secara tatap muka (luring) pada hari Sabtu tanggal 4 Mei 2024.

No

Tempat

Alamat

Kab./Kota

Provinsi

1.

SD Negeri 94 Singkawang

Jl. Demang Akub Kel. Naram Kec. Singkawang Utara

Singkawang

Kalimantan Barat

 

F.    PIHAK TERKAIT

Pihak yang terkait yang terlibat pada pelaksanaan pendampingan lokakarya 1 adalah sebagai berikut:

1.      Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang

2.      Perwakilan BGP Kalimantan Barat 2 orang

3.      Panitia dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang  2 orang

4.      Pengajar Praktik 5 orang

5.      Calon Guru Penggerak 27 orang, kelas A ada 16 orang dan kelas B ada 11 orang.

Adapaun daftar nama peserta adalah sebagai berikut :

Catatan. Kegiatan lokakarya 1 PGP Angkatan 10 Kota Singkawang diikuti oleh semua PP dan CGP.

G.   DESKRIPSI PELAKSANAAN PENDAMPINGAN LOKAKARYA 1

 1.    Pembukaan  kegiatan

     Kegiatan Lokakarya 1 dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang dengan rangkaian acara menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan doa, sambutan kepala SD Negeri 94 Singkawang, dan sambutan dari Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang Bapak H. Asmadi, S.Pd.,M.Si. Kegiatan Pembukaan dihadiri oleh Kadisdikbud Kota Singkawang, 2 orang perwakilan BGP, kepala SD Negeri 94 Singkawang, 2 panitia, 5 Pengajar Praktik, dan 27 CGP Angkatan 10.

2.    Kebijakan Dinas Pendidikan dalam mendukung PGP

     Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas berpesan agar para CGP semakin bersemangat mengikuti dan bisa menyelesaikan pendidikan guru penggeraknya. Dapat terus tergerak, bergerak, dan menggerakkan. Memberikan dampak positif pada komunitas praktisi.

3.    Perkenalan Pengajar Praktik

Setelah melakukan ice breaking, biasanya suasana kelas sudah lebih akrab dan terbuka, gunakan kesempatan ini untuk mengingatkan mereka akan nama Anda dan pengajar praktik yang lain. Untuk menghemat waktu dan lebih mengenal, sebutkan nama Anda dan hal terbaik yang dialami sebagai guru di bulan ini dalam 1 kalimat ini. Setelah pengajar praktik lain berkenalan dengan cara ini, CGP diminta juga memperkenalkan diri kembali dengan cara tersebut.

4.    Pejelasan Tujuan dan Pembuatan Kesepakatan Kelas

·      Menjelaskan tentang tujuan lokakarya pertama. Setelah memberitahukan tujuan lokakarya pertama. Memberitahukan agenda kegiatan yang akan dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut. Tekankan bahwa materi yang akan dipelajari ini sudah tertera di buku saku pembelajaran yang mereka punya sebagai calon guru penggerak.

·      Setelah memberitahukan tujuan dan agenda belajar lokakarya pertama ini, beri kesempatan bertanya pada peserta. Setelah pemberian waktu untuk bertanya, ajak peserta untuk membuat kesepakatan bersama.

·      Memberikan salah satu saran untuk kesepakatan bersama. Saat salah satu pengajar praktik, menggali saran kesepakatan belajar dari peserta, Pengajar praktik lain mendokumentasikan kesepakatan belajar tersebut di flipchart atau PowerPoint, yang bisa dilihat oleh peserta. Kesepakatan belajar yang dibuat mendukung suasana belajar. Setelah semua ide terkumpulkan, pemandu membacakan kembali kesepakatan yang telah dibuat dan menyepakatinya bersama dengan peserta.

5.    Kepemimpinan dalam Diri

·           Membagi peserta menjadi 5 kelompok yang terdiri 2 orang untuk melakukan permainan.

·           Pengajar praktik mengucapkan selamat kepada yang menang dan meminta peserta untuk duduk.

·           Pengajar praktik mengajukan  pertanyaan dengan alur 4P untuk merefleksikan aktifitas mencari bola.

·           Melakukan diskusi nilai, peran dan kompetensi guru penggerak dan membagi 3 kelompok.

6.    Diskusi Komunitas Praktisi   

·           CGP berbagi tantangan 1 bulan pertama mengikuti PGP.

·           CGP melakukan refleksi manfaat komunitas praktisi.

·           Pengajar praktik menayangkan sekilas materi komunitas praktisi.

7.    Komunitas Praktisi di Sekelilingku

·           Mengidentifikasi komunitas praktisi yang sudah ada

·           Menganalisa pemetaan komunitas praktisi

·           Mengisi lembar pemetaan komunitas praktisi

8.    Peran Guru Penggerak dalam Menggerakkan Komunitas Praktisi

·           Pengajar praktik melakukan energizer

·           Memahami peran guru penggerak dalam membuat komunitas praktisi

·           Menganalisa peran diri dalam memaksimalkan komunitas praktisi

·           CGP mengisi lembar peran diri dalam menggerakkan komunitas praktisi

·           Tahapan menggerakkan komunitas praktisi dengan menempelkan “poster tiap pos tahapan menggerakkan komunitas praktisi

·           Meminta potensi komunitas praktisi baru

9.    Optimalisasi Dampak Komunitas Praktisi di satuan Pendidikan

·           Melakukan refleksi tujuan

·           Melakukan diskusi 3 ide besar

10.     Penutupan

·           Mengajak CGP mengingat kembali materi yang telah dipelajari selama lokakarya pertama (mencari benang merah)

·           Melakukan refleksi hasil belajar

·           Kegiatan penutupan

·           Foto bersama

H.   EVALUASI

Evaluasi yang dilakukan pada pelaksanaan pendampingan lokakarya 1 ini adalah:

1.        Permasalahan yang muncul

2.        Rekomendasi dan saran dari Pengajar Praktik

 

I.      PENUTUP

Laporan pelaksanaan pendampingan lokakarya 1 ini diharapkan menjadi bahan informasi untuk evaluasi dan kontrol pelaksanaan pendampingan individu maupun lokakarya Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP). Informasi yang didapatkan merupakan bahan tindak lanjut bagi pemangku kebijakan, penyelenggara serta pihak-pihak lain untuk tercapainya tujuan dari program.


H. DOKUMENTASI

 

Foto Bersama


Sambutan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Singkawang
(H. Asmadi, S.Pd.,M.Si)






































































 
TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA